PEMBINAAN SATPAM PPSC


Pembinaan Satpam di PPS Cilacap, merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap satu tahun sekali, dibiayai melalui dana APBN yang tujuannya adalah untuk meningkatkan pengetahuan, ketrampilan dan profesionalisme dalam melaksanakan tugas di kawasan PPS Cilacap secara berkesinambungan
Hal itu sebagai implementasi kepedulian PPS Cilacap tentang keamanan di lingkungan kerja. Terkait dengan hal tersebut Pelabuhan Perikanan Samudera Cilcacap telah melakukan pembinaan di kalangan Satpam.
Kegiatan tersebut diadakan di PPS Cilacap hari kamis (25/03/2010) dengan tujuan agar Satpam PPS Cilacap dapat memenuhi kriteria profesional dalam suatu Sistem Manajemen Pengamanan yang berlaku dan tentunya dapat mendorong semangat kerja mereka semakin mantap, serta warga masyarakat perikanan disekitarnya diharapkan akan semakin merasa nyaman dan aman.
Acara Pembinaan satpam di buka oleh Drs.Eno Sandy Prayitno, MM selaku Kepala Bagian Tata Usaha (Plh.Kalabuh), di hadiri pula oleh Suharman, SH, MM (Kepala Bagian Keuangan), Eko Yuliani, Api (Kepala Bagian Umum).
Peserta dari seluruh Satuan Pengamanan di PPS Cilacap, baik yang PNS maupun tenaga kontrak. Narasumber dan Instruktur Pembinaan Satpam PPS Cilacap yaitu, Aiptu Dardiri dari Polsek Cilacap Selatan, Bripka Saimin serta Aipda Dwi Hernawan dari Polres Cilacap.
Beberapa hal disampaikan dalam acara tersebut mengenai, tugas dan tanggung jawab Satpam, ” Dalam melakukan tugasnya, perlu dipedomani rasa ikhlas, tahu tentang apa dan mengapa perlu diamankan”. Lebih lanjut dijelaskan oleh narasumber, bahwa dalam bertugas kita sangat membutuhkan kesabaran dalam menangani masalah. serta mengetahui kapan waktu-waktu rawan setiap harinya.
Selain materi dan pembinaan yang disampaikan di dalam ruangan, juga dilakukan di lapangan, tentang tata cara PBB, Upacara dan sebagainya.
Acara Pembinaan Satuan Pengamanan di Pelabuhan Perikanan Samudera Cilacap berlangsung secara lancar.(cs)

Operasional PPS Cilacap

My Photo

My Video's

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes