PEMIMPIN DEMONSTRAN KAOS MERAH DITANGKAP

Bangkok - Tekad Perdana Menteri (PM) Thailand Abhisit Vejjajiva memulihkan kondisi politik dan keamanan segera ditindaklanjuti. Pemimpin Demonstran Kaos Merah Ditangkap
yang antipemerintah itu ditangkap.

Salah satu pemimpin demo itu, Arisman Pongruangrong ditangkap pagi hari ini seperti dilansir dari situs Bangkok Post, Minggu (12/4/2009).

Ditahannya Arisman karena aksinya yang mencolok dalam memimpin demo kelompok kaos merah Himpunan Front Demokrasi melawan Kediktatoran (United Front of Democracy against Dictatorship/UDD).

Dia juga terlihat dalam garda depan demonstran, saat mengepung hotel tempat KTT ASEAN diadakan, di Royal Cliff Beach, Pattaya sementara pimpinan beberapa negara Asia berada di dalamnya.

Buntut dari aksi demosntran pro-Thaksin Sabtu kemarin itu membuat KTT ASEAN terpaksa dibatalkan. Beberapa pemimpin negara Asia dievakuasi dengan helikopter dari hotel itu.

Setelah insiden itu PM Abhisit langsung mengadakan rapat dengan para menteri di bidang pertahanan keamanan. Julukan 'musuh negara' pun langsung disematkan ke kelompok pro-Thaksin itu.

Sementara kelompok kaos merah pada saat yang sama berkumpul di luar Kantor Pemerintah, mengancam akan menimbulkan kekacauan baru di Bangkok.

Sedangkan mantan PM Thaksin Sinawatra pun memberikan dukungan bagi pendukungnya untuk mengadakan aksi antipemerintah berikutnya.

"Orang-orang kita di Bangkok dan seluruh provinsi dapat bergabung untuk mengubah negara," seru Thaksin.
http://www.detiknews.com/read/2009/04/12/145331/1114217/10/pemimpin-demonstran-kaos-merah-ditangkap

No Response to "PEMIMPIN DEMONSTRAN KAOS MERAH DITANGKAP"

Posting Komentar

Operasional PPS Cilacap

My Photo

My Video's

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes